![]() |
Front Office |
Tujuan kantor depan antara lain adalah:
- Meningkatkan tingkat hunian kamar
- Meningkatkan jumlah tamu langganan
- Memenuhi kebutuhan dan kepuasan tamu dengan baik, tepat dan cepat.
- Membentuk citra hotel positif
Kantor depan memiliki fungsi sebagai berikut:
- Menjual kamar
- Memberikan informasi tentang seluruh produk hotel
- Mengkoordinasikan ke bagian lain yang terkait.
- Melaporkan status kamar terkini
- Mencatat, memeriksa pembayaran tamu
- Membuat laporan
- Memberikan pelayanan telekomunikasi
- Memberikan pelayanan barang bawaan tamu
- Menyelesaikan keluhan tamu
- Mempunyai pengetahuan yang baik tentang produk hotel
- Berpenampilan yang baik dan rapi
- Mempunyai keahlian yang baik
- Dapat dipercaya
- Mampu berdiplomasi
- Berinisiatif
- Berkelakuan baik
- Mempunyai kemauan yang besar dalam pelayanan
Sumber: Suwithi, Ni Wayan. Akomodasi Perhotelan Jilid 1. 2008. Dit.PSMK. Jakarta
Belum ada tanggapan untuk "Tujuan Dan Fungsi Front Office (Kantor Depan)"
Posting Komentar